Danramil Hadiri Halal Bihalal Warnai Hari Pertama Kerja Usai Cuti Lebaran di Kecamatan Kerkap.
Kerkap, Selasa, 8 April 2025 – Mengawali hari pertama kerja setelah cuti Lebaran, Tripika Kecamatan Kerkap menggelar kegiatan Halal Bihalal yang berlangsung khidmat dan penuh kehangatan di halaman Kantor Camat Kerkap, Kabupaten Bengkulu Utara.
Acara ini dihadiri oleh Camat Kerkap, Kapten Arh Bely Apriansyah selaku Danramil, Kapolsek Kerkap, Kepala KUA, Kepala Puskesmas Kerkap, seluruh Kepala Desa Se-Kecamatan Kerkap, serta seluruh staf kecamatan dan perangkat desa.
Dalam sambutannya, Camat Kerkap menyampaikan bahwa kegiatan Halal Bihalal ini merupakan momentum untuk mempererat tali silaturahmi antar unsur pemerintahan dan masyarakat setelah menjalani bulan suci Ramadan.
“Melalui kegiatan ini, kita ingin memperkuat sinergi, kebersamaan, serta komitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Camat Kerkap.
Sementara itu, Kapten Arh Bely Apriansyah menambahkan bahwa semangat kebersamaan yang tercipta dalam kegiatan ini diharapkan bisa menjadi modal penting dalam menjaga stabilitas, keamanan, dan pembangunan di wilayah Kecamatan Kerkap.
Acara berlangsung dengan penuh keakraban, ditandai dengan saling bersalaman dan bermaaf-maafan antar peserta, serta ramah tamah yang menjadi penutup rangkaian kegiatan Halal Bihalal.
Belum ada Komentar untuk "Danramil Hadiri Halal Bihalal Warnai Hari Pertama Kerja Usai Cuti Lebaran di Kecamatan Kerkap."
Posting Komentar